Share

Serunya Lomba Suami Merias Istri Rayakan 17 Agustusan di Toraja

Jufri Tonapa, Jurnalis · Jum'at 17 Agustus 2018 13:20 WIB
https: img.okezone.com content 2018 08 17 406 1937888 serunya-lomba-suami-merias-istri-rayakan-17-agustusan-di-toraja-ymHE6fvhiJ.jpg Lomba suami merias wajah istri (Foto:Jufri/okezone0

UNIK,  lomba suami-suami menghias dan merias istri dengan menutup mata. Dalam rangka menyambut peringatan Hari Ulang Tahun ke-73 Republik Indonesia di Toraja Utara, Sulawesi Selatan, lomba ini jadi tontonan menarik warga.

Beginilah keseruan lomba menghias istri dengan menutup mata yang dilakukan oleh personil TNI dari Kodim 1414 Tana Toraja bersama sang istri, yang digelar di pelataran Makodim 1414 Tana Toraja. Para peserta yakni para suami-suami dengan menutup mata mereka begitu kompak bersama istrinya. Kosmetik yang disediakan dari rumah masing-masing menjadi alat bagi para suami untuk merias istri mereka.

 

Tidak sedikit dari para suami yang menghias dan merias istrinya dengan seru, karena mata yang tertutup kain itu membuat rias wajah tidak begitu sempurna namun menjadi keseruan dalam memperingati HUT RI.

Kegiatan yang bertujuan untuk menumbuhkan rasa kekompakan diantara suami istri ini menjadi momentum dan mengedukasi untuk tetap terus kompak dalam menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia tercinta.

 

Warga yang menonton lomba tersebut sangat antusias melihat aksi para suami-suami menghias istri mereka dengan bertutup mata, tidak hanya itu saja sanak keluarga mereka pun ikut menyemangati para peserta lomba tersebut.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ndr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini