Share

Jadwal Siaran Langsung Piala Eropa 2020 Republik Ceko vs Inggris di RCTI dan iNewsTV

Ezha Herdanu, Okezone · Selasa 22 Juni 2021 16:56 WIB
https: img.okezone.com content 2021 06 22 51 2429179 jadwal-siaran-langsung-piala-eropa-2020-republik-ceko-vs-inggris-di-rcti-dan-inewstv-k8TCP4ggKl.jpg Para pemain Timnas Inggris (Foto: Reuters)
A A A

JADWAL siaran langsung Piala Eropa 2020 yang mempertemukan antara Republik Ceko melawan Inggris sudah rilis. Pertandingan ini bakal disiarkan secara langsung oleh RCTI dan iNewsTV pada, Rabu 23 Juni 2021, dini hari WIB.

Pertemuan antara Republik Ceko melawan Inggris sendiri akan menjadi matchday pamungkas Grup D Piala Eropa 2020 ini. Pertandingan ini bakal dimainkan Wembley pada Rabu, 23 Juni 2021 pukul 02.00 WIB.

Pertandingan antara Republik Ceko melawan Inggris pun diprediksi bakal berjalan menarik dan sengit. Terlebih baik Republik Ceko atau pun Inggris sendiri memang bertekad bisa menutup fase grup dengan juara Grup D Piala Eropa 2020.

Infografis Republik Ceko vs Inggris

Sejauh ini, Republik Ceko memang masih menempati posisi pertama klasemen sementara Grup D Piala Eropa 2020 dengan koleksi empat poin. Raihan Republik Ceko itu sebenarnya sama dengan Inggris, namun mereka unggul agresivitas gol dari sang calon lawan.

Baca Juga: Lolos ke 16 Besar Piala Eropa 2020, Jerman Hadapi Inggris?

Inggris sendiri memang lebih diunggulkan untuk bisa memetik kemenangan di pertandingan melawan Republik Ceko. Pasalnya skuad The Three Lions –julukan Timnas Inggris– memang unggul secara materi pemain ketimbang Republik Ceko.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Tak hanya itu, Inggris sendiri sempat membantai Republik Ceko lima gol tanpa balas pada saat terakhir kali Wembley Stadium. Hal tersebut terjadi pada saat keduanya saling berhadapan pada babak kualifikasi Piala Eropa 2020.

Dalam pertandingan tersebut, Harry Kane dan Raheem Sterling menjadi bintang kemenangan Inggris atas Republik Ceko. Keduanya berhasil menyumbangkan masing-masing dua gol, sementara satu gol lainnya hadir dari gol bunuh diri Tomas Kalas.

Timnas Inggris

Akan tetapi bukan berarti peluang Republik Ceko untuk mengejutkan publik Inggris dengan memenangkan laga dini hari nanti WIB sudah tertutup. Pasalnya Republik Ceko sendiri berhasil memetik kemenangan dalam pertemuan terakhir mereka melawan Inggris dengan skor akhir 2-1.

Baca Juga: Andai Lolos ke 16 Besar Piala Eropa 2020, Portugal Tantang Inggris, Belanda atau Swiss?

Dengan fakta tersebut, sangat disayangkan apabila Anda melewati pertandingan ini, terutama bagi yang mendukung Inggris di Piala Eropa 2020. Sebab siapapun pemenang di pertandingan ini akan lolos ke babak 16 besar dengan status juara Grup D Piala Eropa 2020.

Saksikan siaran langsung pertandingan UEFA EURO 2020 di iNewsTV
Saksikan siaran langsung pertandingan UEFA EURO 2020 di iNewsTV

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini