Share

Cek Fakta: Varian Delta Covid-19 Disebut Berasal dari Radiasi Jaringan 5G

Leonardus Selwyn Kangsaputra, Jurnalis · Senin 30 Agustus 2021 21:15 WIB
$detail['images_title']
Ilustrasi (Foto : Reuters)

BELUM lama ini media sosial dihebohkan dengan unggahan kolase foto-foto tower provider seluler dengan narasi yang tidak masuk akal. Mereka menyebut bahwa varian Delta yang saat ini merebak di seluruh belahan dunia, adalah radiasi dari sinyal 5G.

Tak hanya itu, unggahan tersebut pun menjelaskan bahwa varian Delta ini adalah agenda yang berfungsi untuk pengurangan jumlah penduduk. Lantas apakah informasi tersebut benar adanya?

Cek Fakta

Merangkum dari laman Instagram resmi Komite Percepatan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN), @lawancovid19_id, Senin (30/8/2021), faktanya informasi yang beredar tersebut tidaklah benar atau hoax. KPCPEN pun mencoba memberikan penjelasan terkait dengan kabar tersebut.

Baca Juga : Cek Fakta: Vaksin Buat Virus Covid-19 Bermutasi

Sekadar informasi, dalam kolase foto tersebut merujuk nama Delta yang ada dalam foto tersebut. Namun Delta yang disebut tersebut bukanlah varian virus Covid-19, melainkan identitas salah satu perusahaan.

“Nama Delta dalam foto tower tersebut merupakan identitas Delta Group atau Delta Power Solutions. Sebuah bisnis infrastruktur Taiwan yang didirikan pada 1971. Peralatan 5G yang diproduksi oleh penyedia energi asal Taiwan tersebut, tidak berkaitan dengan varian Delta Covid-19,” tulis unggahan tersebut.

Oleh sebab itu, masyarakat diimbau untuk lebih berhati-hati dengan informasi terkait kesehatan yang beredar tidak melalui kanal-kanal resmi, seperti postingan di media sosial atau broadcast pesan di aplikasi chatting.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(hel)