Share

Hasil Atalanta vs Lazio di Pekan Ke-11 Liga Italia 2021-2022: La Dea Buyarkan Kemenangan Biancocelesti Berkat Gol di Injury Time

Quadiliba Al-Farabi, MNC Media · Sabtu 30 Oktober 2021 22:17 WIB
https: img.okezone.com content 2021 10 30 47 2494321 hasil-atalanta-vs-lazio-di-pekan-ke-11-liga-italia-2021-2022-la-dea-buyarkan-kemenangan-biancocelesti-berkat-gol-di-injury-time-qhjyqbfQyq.jpg Laga Atalanta vs Lazio di Liga Italia 2021-2022. (Foto: Twitter/@atalanta.bc)
A A A

BERGAMO – Laga Atalanta vs Lazio di pekan ke-11 Liga Italia 2021-2022 sudah rampung digelar. Hasilnya, laga berakhir dengan hasil imbang 2-2 berkat gol tak terduga dari La Dea -julukan Atalanta- di masa injury time babak kedua.

Bermain di Stadion Atleti Azzurri d'Italia, Sabtu (30/10/2021) malam WIB, Atalanta selamat dari kekalahan saat menjamu Lazio berkat gol Marten de Roon (90+5’). Satu gol lain Atalanta dicetak oleh Duvan Zapata (45+1’). Sementara itu, dua gol Biancocelesti -julukan Lazio- tercipta lewat aksi Pedro (18’) Ciro Immobile (74’).

Laga Atalanta vs Lazio di Liga Italia 2021-2022. Foto: Twitter/@atalanta.bc

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Di awal babak pertama, sebenarnya Atalanta bermain lebih dominan. Namun setiap kali menciptakan peluang akhir, Merih Demiral dkk tidak dapat menendang bola mengarah langsung ke gawang.

BACA JUGA: Lazio Gagal Menang atas Marseille di Liga Eropa, Ini Dalih Maurizio Sarri

Lazio yang baru menyerang dua kali langsung memanfaatka peluang pada menit 18. Ya, berawal dari kerja sama yang apik, Pedro mampu mengakhiri peluang dengan tendangan keras dari tengah kotak penalti menuju sudut kanan bawah gawang lawan. Skor menjadi 1-0 untuk Lazio.

BACA JUGA: Inter Milan Kalah Telak 1-3 dari Lazio, Simone Inzaghi Tetap Puji Nerazzurri

Selepas kebobolan, Atalanta tidak mengendurkan serangan. Menit-menit selanjutnya mereka tetap menciptakan peluang berbahaya salah satunya melalui tendangan Josip Ilicic yang diblok kiper Pepe Reina.

Sementara dari sisi Lazio, pemain yang paling sering mengancam gawang Atalanta adalah Ciro Immobile. Terhitung, sebanyak empat peluang berbahaya diciptakan pemain Timnas Italia ini.

Akhirnya, Atalanta mampu memaksimalkan peluang-peluang sejauh ini justru di masa injury time. Duvan Zapata memanfaatkan assist dari Matteo Lovato berhasil menceploskan bola ke tiang jauh dari sisi kanan penyerangan. Skor 1-1 menutup babak pertama.

Baca Juga: instalasi-interactivity-gaungkan-keselarasan-dalam-pameran-arch-id-2024

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Babak Kedua

Mengawali babak kedua, Atalanta berinisiatif melancarkan serangan lebih dulu. Pada menit 50, Remo Freuler berhasil melepaskan tendangan namun mampu diselamatkan Pepe Reina.

Laga Atalanta vs Lazio di Liga Italia 2021-2022. Foto: Twitter/@atalanta.bc

Kini, jual beli peluang terjadi dalam kisaran waktu menit ke-55 hingga 56. Diawali peluang Ciro Immobile yang tendangannya diselamatkan, kini Zappacosta dan Matteo Lovato yang menyumbangkan peluang untuk Atalanta.

Dilihat dari segi permainan, kedua tim cukup seimbang. Keduanya sama-sama menguasai bola hingga lini penyerangan dan kerap memutuskan aliran bola. Selain itu, kedua tim itu juga kerap menghentikan lawan dengan melanggar.

Tapi dari segi serangan, Atalanta jauh lebih unggul. Beberapa peluang dan tendangan mengarah ke gawang mampu para penyerang mereka ciptakan. Sayang bek dari Lazio termasuk sang kiper masih tampil gemilang.

Kendati demikian, mereka justru kembali harus kebobolan pada menit 74. Melalui serangan balik, Toma Basic berhasil mengumpan dengan baik ke kaki Ciro Immobile, ia pun dengan baik mengarahkan bola ke bagian tengah gawang. Skor menjadi 2-1.

Ketika laga hampir dimenangkan Lazio, Atalanta beruntung di masa injury time. Marteen de Roon memanfaatkan umpan Demiral berhasil menceploskan bola ke sudut kanan bawah. Akhirnya laga ditutup dengan skor 2-2.

Berikut Susunan pemain Atalanta vs Lazio:

Atalanta XI (3-4-2-1): J Musso; M Lovato, M Demiral, M de Roon; R Freuler, M Pasalic, D Zappacosta, J Maehle, J Ilicic, T Koopmeiners; D Zapata

Pelatih: Gian Piero Gasperini

Lazio XI (4-3-3): Pepe Reina; Luiz Felipe, F.Acerbi, A.Marusic, E.Hysaj; Luis Alberto, D.Cataldi, S.Milinkovic-Savic; Pedro, Felipe Anderson; Ciro Immobile

Pelatih: Maurizio Sarri

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini